Matamata.com - Beberapa waktu lalu, publik dihebohkan dengan viralnya challenge Nia Ramadhani yang tak bisa membuka kulit salak.
Kini, netizen jagat maya ramai membincangkan sosok Roy Kiyoshi yang ternyata tak bisa membuka bungkus snack. Hal ini terlihat jelas dalam video yang diunggah akun gosip @nenk_update.
"Dek, aku mau challenge kamu, ada tantangan dari bos kita yang baru," ujar teman Roy Kiyoshi.
"Woyy kenapa tuh. Ini dibuka," balas Roy Kiyoshi.
Baca Juga
"Hahahha, buka gitu aja nggak bisa kayak Nia Ramadhani lo dek," jelas Roy Kiyoshi.
Sontak saja, unggahan tersebut langsung menuai ragam reaksi netizen di dunia maya.

"Ciee seneng banget dibilang kayak Nia Ramadhani," komentar akun @yudittri90.
"Sini dek sama kakak disuapin sekalian," jelas netizen @silviaoctavina.
"Halahhh make pisau atau gunting juga bisa," imbuh akun @itsme_r.h.a.
"Sok-sokan nggak tahu buka awalnya dih," terang netizen @beckyfebr.